SEDANG MEMUAT KONTEN HALAMAN
SILAKAN TUNGGU

5 Makanan Untuk Kecerdasan Otak

Setiap orang tua ingin anaknya cerdas. Selain belajar terdapat hal lain yang juga dapat membantu kecerdasan otak anak. Salah satunya adalah memberikan makanan yang baik untuk otak.

Masa kanak  – kanak adalah masa pertumbuhan yang sangat baik untuk memaksimalkan kemampuan otak anak. Dengan memberikan nutrisi otak bagi anak, akan sangat membantu dalam meningkatkan memori atau ketrampilan otak anak.

Nutrisi Otak
Sesuai dilansir dari Boldsky, berikut ini adalah beberapa makanan yang disarankan untuk dikonsumsi dalam membantu memaksimalkan otak anak.

1. Berbagai produk susu
Susu memiliki kandungan protein, kalsium, kalium dan vitamin D yang tinggi. Kandungan dari nutrisi ini sangat penting yang menjadi kunci dalam pengembangan sistem neuromuskuler, neurotransmiter, enzim dan jaringan otak anak.

2. Berbagai jenis buah berry
Buah – buahan ini memiliki kandungan antioksidan dan vitamin C yang baik mengurangi stress oksidasi. Selain itu buah bery juga mengandung asam lemak omega 3 yang sangat baik bagi otak. Contoh buah – buahan berry yang memiliki nutrisi bagi otak diantaranya adalah strowberry, blueberry, balckberry, ceri.

3. Telur dan kacang – kacangan
Pada telur dan kacang – kacangan terdapat zat kolin merupakan salah satu unsur penting dalam perkembangan sel – sel batang memori. Zat ini mampu meningkatkan jumlah produksi sel induk memori pada otak dan dapat juga meminimalkan kelelahan. Selain itu pada kacang – kacangan dan biji – bijian juga sangat kaya akan vitamin D yang sangat baik dalam mengurangi penurunan fungsi kognitif.

4. Gandum
Gandum merupakan makanan yang kaya akan vitamin B yang berfungsi dalam meningkatkan aliran darah sistem saraf yang menjadi salah satu faktor dari organ – organ tubuh selalu aktif, teruatama otak.

5. Ikan Salmon
Ikan salmon merupakan ikan yang terkenal kaya akan kandungan asam lemak omega 3 seperti DHA dan EPA, yang merupakan nutrisi yang tepat dalam meningkatkan kemampuan otak. Berbagai penelitian telah merekomendasikan seseorang yang rajin mengkonsumsi ikan memiliki memori yang lebih tajam daripada mereka yang tidak atau sangat jarang mengkonsumsi ikan.

0 comments:

Kunci Motor | Motor Yamaha | Harga Honda